Content

0 komentar

Info Lomba Foto Gala Cultural Night (GCN) 2014 (Batas Qaktu: 31 Agustus 2014)



ISIC 2014 dengan bangga mempersembahkan Lomba Foto Gala Cultural Night (GCN) 2014 yang pertama!
Lomba telah dibuka dan akan ditutup pada pukul 23:59 (GMT+1) pada 31 Agustus 2014, atau 06:00 WIB pada 1 September 2014.

TEMA: “Indonesia in Perspectives”

KATEGORI:
1. Indonesia Here and There
2. Indonesian People Then and Now
3. Red and White

HADIAH:*
  • Juara 1: Uang tunai GBP (£) 100
  • Juara 2: Uang tunai GBP (£) 60
  • Juara 3: Uang tunai GBP (£) 40
  • Juara Favorit: Uang tunai GBP (£) 30
* Semua pemenang juga akan mendapatkan tiket gratis ke Gala Cultural Night 2014 di Oxford, Inggris dan suvenir gratis.

45 foto terbaik akan dipamerkan dalam Gala Night Cultural dan situs publikasi ISIC! Jadi, apa lagi yang Anda tunggu? Tunjukkan karyamu kepada dunia dan sampai jumpa di Oxford!

Eligibility
  • The competition is open to individuals from all countries of residence and nationalities. Members of the GCN Photography Competition 2014 Committee as well as their immediate families are not eligible to enter, but the rest of the ISIC 2014 committee is eligible to enter. Entrants under the age of 12 years need to have parent or guardian consent to enter. Entrants are not necessarily to be professional photographers.
  • Photographs must be in digital format, but not necessarily taken only with a digital camera. Scans of negatives, transparencies, or photographic prints are acceptable. All digital files must be at maximum 5 megabytes, must be in JPEG or JPG format, and must be at least 1,600 pixels wide (if a horizontal image) or 1,600 pixels tall (if a vertical image).
  • Photographs must have been taken within six months before the date of entry.
  • Minor burning, dodging, color correction and/or cropping is acceptable, as long as the content is not manipulated. High dynamic range images (HDR) and stitched panoramas are NOT acceptable. The judging panel reserves the right to exclude any entries they believe may have been excessively treated so as to alter its authenticity.
  • Photographs must be the original work of the entrant and must not infringe the rights of any other party. Entrants must have obtained permission of any people featured in the entries or their parents/guardians if children under 16 are featured. Further, entrants must not have breached any laws when taking their photographs.
  • Prior to submission, photographs must not have been offered for sale, published for money, or won in any other photographic competition.
  • Photographs must not, in the sole and unfettered discretion of the GCN 2014 Committee, contain obscene, provocative, defamatory, sexually explicit, or otherwise objectionable or inappropriate content.
  • Watermarks are not acceptable. If GCN 2014 Committee does not receive a non-watermarked version of the entry within ten (10) days following its request, the entry will be disqualified.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi: http://isic-tiimi.co.uk/
Setiap pertanyaan? Silakan kirim e-mail ke photo.competition@ISIC-tiimi.co.uk!

This competition is administered by the GCN Photography Competition 2014 Committee. Please email us with any queries at photo.competition@isic-tiimi.co.uk.


You can keep up to date with our latest news and developments through our Facebook and Twitter pages.

Info Resmi
Baca selengkapnya »
0 komentar

Info Lomba Foto “Melindungi HKI Untuk Masa Depan Anak Negeri” (Batas Waktu: 31 Agustus 2014)


Judul/tema :
Humas Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual dari Kementerian Hukum dan HAM RI mengadakan lomba foto dengan tema
“Melindungi HKI Untuk Masa Depan Anak Negeri”.

Penyelenggaran Lomba:
Humas Direktorat Jenderal Hak Kekayaan Intelektual,
Kementerian Hukum dan HAM RI - Jl. H.R. Rasuna Said Kav. 8-9 Jakarta Selatan 12940

Hadiah Pemenang
  • Juara I : Plakat, Piagam dan Uang Sebesar Rp. 10.000.000
  • Juara II : Plakat, Piagam dan Uang Sebesar Rp. 7.500.000
  • Juara III : Plakat, Piagam dan Uang Sebesar Rp. 5.000.000
Syarat Lomba
  1. Peserta adalah Warga Negara Indonesia (Pelajar, Mahasiswa dan Umum) berdomisili di wilayah Jakarta, Banten, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi.
  2. Karyawan Kementerian Hukum dan HAM RI tidak diperkenankan mengikuti lomba.
Ketentuan Lomba
  1. Karya foto yang dikirim adalah karya terbaru dan ciptaan sendiri (sejak pendaftaran peserta),belum pernah dipublikasikan di media cetak skala nasional, dan belum pernah memenangkan penghargaan dalam lomba fotografi apapun.
  2. Foto yang diikutsertakan dalam lomba adalah hasil foto dari pemotretan menggunakan    kamera digital.
  3. Setiap foto harus dilengkapi identitas diri peserta seperti: nama, judul foto, alamat,           nomor telepon/hp, e-mail dan identitas diri yaitu KTP (Kartu Tanda Penduduk).
  4. Seluruh karya yang masuk ke Panitia akan diseleksi oleh Dewan Juri dan dipilih 3 (tiga)
  5.  Pemenang serta pemilihan 15 karya peserta untuk dipamerkan.
Ketentuan Khusus
  1. Hak cipta melekat pada fotografer, namun Direktorat Jenderal HKI, Kemenkumham diberikan hak/ijin untuk mempublikasikan foto yang masuk nominasi untuk kepentingan non-komersial. Panitia dibebaskan dari tuntutan pihak ke–3, bila foto digunakan untuk keperluan tersebut.
  2. Setiap peserta diperbolehkan mengirimkan maksimal 2 (dua) buah karya foto dalam format digital (JPEG).
  3. Olah digital diperbolehkan, sebatas perbaikan kualitas foto (sharpening, color balance, dan saturasi warna) tanpa merubah keaslian objek.
  4. Tidak diperkenankan menambah bingkai/latar belakang/tulisan (watermark) pada bidang gambar
  5. Tidak diperbolehkan mengirimkan foto berupa kombinasi lebih dari satu foto (composite dan montage) dan menghilangkan/mengubah elemen-elemen dalam satu foto.
  6. Dengan mengirimkan karya foto berarti peserta telah dianggap menyetujui semua persyaratan dan semua ketentuan yang telah ditetapkan oleh panitia.
  7. Foto tidak mengandung materi SARA dan/atau pornografi.
  8. Panitia berhak mendiskualifikasi foto peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap tidak memenuhi ketentuan.
  9. Keputusan Dewan juri mutlak, tidak dapat diganggu gugat
  10. Tidak dipungut biaya apapun untuk mengikuti lomba ini.
Tata cara/prosedur pengiriman karya
  1. Form Data Peserta dan Lembar Spesifikasi Foto dapat di Download di www.dgip.go.id.
  2. Sebelum dikirim, foto harus diperkecil (resize) dengan ukuran sisi terpanjang 1024 pixel, disimpan dalam format JPG skala 6.
  3. Penamaan file foto yang dilombakan ditentukan sebagai berikut : Nama peserta (sesuai Kartu Pelajar/Mahasiswa, KTP)_judul foto.jpg. Contoh : triadhy setyo p_teknologi tepat guna.jpg - untuk peserta atas nama Triadhy Setyo P, dengan judul “teknologi tepat guna”
  4. Mengisi form data peserta dengan lengkap dan mengirim lembar spesifikasi foto yang akan dilombakan, untuk konfirmasi dan verifikasi.
  5. Pengiriman karya dapat secara langsung, dimulai 1 Maret 2014 dan ditutup tanggal 1 September 2014 pukul 16.00 WIB ke alamat : Jl. HR Rasuna Said, Kav. 8-9, Kuningan, Jakarta Selatan 12940. Deadline registrasi 31 Agustus 2014. Untuk pengiriman foto dalam format digital dapat melalui email: lombafotografihki@dgip.go.id atau lombafotografihki@gmail.com hingga batas waktu pukul 24.00 WIB
Informasi : Triadhy Setyo P (08111831938) / Fandhi Fanani (0811905730) / Priyo Hartanto (081542555011) Humas DJHKI.

Info Resmi
Baca selengkapnya »
0 komentar

Info Lomba Foto Bank Kalsel Photo Contest “Lestarikan Budayaku” (Batas Waktu: 20 Agustus 2014)


Kalimantan Selatan mempunyai warisan dan nilai budaya yang menarik dan indah, serta didalamnya terkandung nilai-nilai budaya yang perlu dilestarikan, diantaranya seni tari (tari baksa kembang, tari kuda gipang dll), seni suara (lagu-lagu banjar, pantun, madihin dll), seni rupa (pahatan, lukisan dll), seni teater (mamnda, wayang gong dll). Sebagai wujud ikut melestarikan seni dan budaya Kalimantan Selatan, Bank Kalsel kembali mengadakan kompetisi fotografi dengan mengusung tema “Lestarikan Budayaku”
Hadiah Pemenang:
Untuk setiap pemenang akan mendapatkan hadiah sebagai berikut:
  • Pemenang Pertama: Rp. 7.500.000 + trophy + kamera pocket
  • Pemenang Kedua: Rp. 5.000.000 + trophy + kamera pocket
  • Pemenang Ketiga: Rp. 4.000.000 + trophy + kamera pocket
  • Pemenang Harapan 1: Rp.1.500.000 + trophy 
  • Pemenang Harapan 2: Rp.1.500.000 + trophy 
  • Pemenang Harapan 3: Rp.1.500.000 + trophy 
Ketentuan Pendaftaran:
  • Lomba terbuka untuk umum
  • Lokasi objek foto: seluruh wilayah Provinsi Kalimantan Selatan 
  • Jangka waktu pemotretan: 3013 - 2014
  • Karya foto yang diikutsertakan belum pernah memenangkan lomba foto sejenis
  • Fotodalam format digital danmerupakan hasil karya sendiri
  • Panitia meuoun Bank Kalsel tidak bertanggungjawab atas segala tuntutan dari pihak manapun terkait dengan foto 
  • peserta yang diikutkan dalam lomba ini. Peserta hendaknya memastikan perizinan (termasuk objek release) terhadap foto yang diikutsertakan.
  • Rekayasa digital hanya sebatas editing dasar seperti mengatur kontras, eksposur brightness, saturasi dan sejenisnya.Dilarang kerasa melakuakan rekayasa digital penggabungan dari beberapa foto.
  • Tidak mengandung SARA dan pornografi.
  • Foto dicetak dengan sisi terpendek minimal 30 x40cm/30x45cm, tanpa alas, border frame, atermark, maupun unsur non fotografi lainnya.
  • Dibelakang foto ditempelkan judul foto, lokasi pemotretan, nama, alamat, nomer identitas, nomer telepon/HP.
  • Peserta wajib menyertkana fle foto dalam CD berformat JPEG dengan kualitas maksimum.
  • Setiap peserta hanya boleh mengikuti 1 (satu) kategori dan mengirimkan maksimal 5 (lima) buah foto.
  • Atas foto yang masuk 25 besar, Bank Kalsel akan memeperguankannya untuk kepentingan pameran dan pembuatan buku katalog lomba (tentatif). Apabila buku katalog lomba dicetak, setiap foto yang termuat selain pemenang akan mendapatkan kompensasi yang nilainya akan ditentukan kemudian. Hak cipta tetap dimiliki fotografer.
  • Khusus untuk foto pemenang 1 sd 3, Bank Kalsel berhak memperguankannya secara ekslusif.
  • Peserta lomba tidak dipungut biaya apapun.
  • Keputusan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Apabila di kemudaian hari peserta diketahui telah melanggar semua ketentuan di atas, maka gelar juaranya akan dianulir.
  • Dengan menyertakan foto pada lomba, peserta bersedia tunduk pada aturan lomba dan sanksi-sanksinya.
Susunan Kegiatan:
30-31 Agustus 2014
Pameran foto 50 besar. Lokasi Duta Mall
30 Agustus 2014
Coaching Clinic dan Pengumuman Pemenang, Duta Mall
Foto paling lambat diterima pada tanggal 20 Asgustus 2014.
Segala keterambatan bukan menjadi tanggungjawab panitia. Foto dan CD dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan pada atas kiri amplop ditulis:
Panitia Bank Kalsel Photo Contest 2014.
d/aDivisi Perencanaan & Strategi
Jl. Lambung Mangkurat No. 7 Banjarmasin 70111
Telp: (0511) 3350726 - 28 ext 211 & 218
Fax: (0511) 3357 330
Contact Person:
Septian (0511 -7480143)
Herry (0812 5036 669)
Poster
Baca selengkapnya »
0 komentar

Info Workshop, Hunting & Photo Competition “Historical Landmark” (Jakarta, 23-24 Agustus 2014)

Dari Balik Lensa, event fotografi yang mengangkat kehidupan masyarakat dari berbagai sisi. Hadir untuk memberikan pembelajaran/sharing pengetahuan tentang fotogfari, seiring dengan meningkatnya peminat fotografi, terbuka untuk umum yang berdomisili di seluruh Indonesia.
Terdiri dari Roadshow Workshop, Hunting Photo & Photo Competition di 5 kota, yaitu Bandung, Jakarta, Makassar, Jogjakarta dan Lampung, Photo Competition by Microsite (online) dan diakhiri dengan Grand Final yang akan dilaksanakan di Jakarta.
Dari Balik Lensa terselenggara atas kerja sama Media Indonesia dengan Perum Bulog, PT PLN (Persero), Kereta Api Indonesia, BCA, Alfamart, Pixcom, Starbucks, Penerbit Serambi. Dan didukung oleh Gedung Indonesia Menggugat Bandung, Museum Bank Mandiri Jakarta, Taman Pintar Yogyakarta, Fort Rotterdam Makassar.

Dari Balik Lensa goes to:
  1. Bandung, 21-22 Juni 2014, Gedung Indonesia Menggugat.
  2. Jakarta, 23-24 Agustus 2014, Museum Bank Mandiri.
  3. Makassar, 6-7 September 2014, Aula Fort Rotterdam.
  4. Jogjakarta, 11-12 Oktober 2014, Ruang Audio Visual Taman Pintar.
  5. Lampung, 1-2 November 2014*
*) tempat masih dalam konfirmasi

Syarat & Ketentuan

Bagi Peserta Roadshow Workshop, Hunting & Photo Competition:

  1. Terbuka untuk umum.
  2. Mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh di FB Harian Umum Media indonesia atau Travelista MI.
  3. Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 100.000,- (seratus ribu rupiah), biaya pendaftraan sudah termasuk coffee break, makan siang, kaos dan sertifikat.
  4. Pembayaran dapat ditransfer melalui rekening BCA Sudirman No. AC. 035.306.5014 a/n PT Citra Media Nusa Purnama.
  5. Bukti pembayaran dan formulir pendaftaran dikirim melalui email ke fotodaribaliklensa@gmail.com/fax ke (021) 5820476 UP. Panitia Dari Balik Lensa.
  6. Panitia berhak mempergunakan karya foto pemenang untuk keperluan publikasi Dari Balik Lensa selama jangka waktu 2 tahun.
  7. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia di nomer HP 0812 8769 7648 (Telp/SMS/WA), PIN 7E2246F7 atau dapat diakses melalui www.mediaindonesia.com/daribaliklensa
klik disini untuk mendaftar Roadshow, atau klik disini untuk mendownload

Bagi Peserta Microsite Photo Competition:

  1. Terbuka untuk umum dan tidak dipungut biaya.
  2. Periode kompetisi : Juli – Oktober 2014.
  3. Peserta dapat mengirimkan maksimal 3 foto orisinil dengan obyek yang berbeda dalam file jpeg, ukuran foto maksimal 2000 X 3000 pixel resolusi 300 dpi atau ukuran foto maksimal 1 MB dengan tema "Historical Landmark" beserta Formulir Pendaftaran ke fotodaribaliklensa@gmail.com
  4. Penulisan nama file : Nama Pengirim, Nomor Telepon, Alamat Email, Caption Foto.
  5. Olah digital diperbolehkan sebatas perbaikan dasar kualitas foto (harpening, cropping, colour balance, dodge/burn, colour/contrast dan saturasi warna) tanpa mengubah keaslian objek.
  6. Tidak diperkenankan mencantumkan data, tulisan/gambar apapun pada foto. Periode foto yang dikirim tahun 2012-2014.
  7. Foto diterima panitia paling lambat tanggal 20 setiap bulannya, setiap akhir bulan akan dipilih 3 foto terbaik.
  8. Dari keseluruhan foto terbaik setiap bulannya akan dipilih 2 foto terbaik yang akan diikutsertakan ke Grand Final di Jakarta 6-7 Desember 2014.
  9. Foto terbaik dari Roadshow Workshop, Hunting & Photo Competition di kota Bandung, Jakarta, Makassar, Yogyakarta dan Lampung tidak diperkenankan untuk diikutsertakan pada Photo Competition by Microsite.
  10. Panitia berhak mempergunakan karya foto pemenang untuk keperluan publikasi Dari Balik Lensa selama jangka waktu 2 tahun.
  11. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi panitia di nomer HP 0812 8769 7648 (Telp/SMS/WA), PIN 7E2246F7 atau dapat diakses melalui www.mediaindonesia.com/daribaliklensa
klik disini untuk mendaftar Microsite, atau klik disini untuk mendownload
Baca selengkapnya »
0 komentar

Info Lomba Foto Festival Gerobag Sapi 2014 (Yogyakarta, 24 Agustus 2014)


Saksikan kemeriahan budaya nan unik. Ratusan gerobak sapi DIY-Jateng berkumpul memperebutkan Piala Bergilir Sri Sultan Hamengku Buwono X dan berparade dengan desain yang atraktif.
SYARAT DAN KETENTUAN LOMBA
  • Peserta lomba terbuka untuk pelajar, mahasiswa, dan umum.
  • Setiap peserta wajib memakai tanda pengenal yang diberikan oleh pihak penyelenggara pada saat lomba berlangsung.
  • Obyek foto adalah semua kegiatan Festival Gerobag Sapi 2014. 
  • Pemotretan dilakukan dengan menggunakan kamera digital jenis bebas Kecuali HP.
  • Editing Foto hanya sebatas perbaikan warna,kontras dan cropping se minimal mungkin.
  • Setiap peserta hanya dapat menyerahkan maksimal 2(dua) Foto print out karya foto dengan ukuran sisi terpanjang maksimal 30 cm,sisi terpendek menyesuaikan termasuk CD berisi File Asli dan Hasil Edit dalam amplop tertutup. Dibalik Foto di cantumkan Keterangan : Judul Foto, No ID peserta,Nama dan No HP yang mudah di hubungi.
  • Semua karya foto yang di kirim menjadi milik pihak penyelenggara dan tidak dapat dikembalikan dan penyelenggara berhak menggunakan foto tersebut sebagai bahan publikasi dan pameran tanpa harus meminta izin terlebih dahulu dan memberikan kompensasi dalam bentuk apapun pada peserta (hak cipta tetap milik fotografer yang bersangkutan).
  • Dengan menyerahkan karya foto kepada pihak penyelenggara, berarti peserta telah dianggap menyetujui semua persyaratan yang telah ditetapkan oleh pihak penyelenggara. 
  • Pihak penyelenggara berhak mendiskualifikasi peserta sebelum dan sesudah penjurian apabila dianggap melakukan kecurangan.
  • Penerimaan Foto Maksimal tanggal 30 Agustus 2014 di tempat yang sudah di tentukan.
  • Penjurian dan Pengumuman pemenang akan di laksanakan maksimal 15 hari setelah selesai acara.
  • Semua hasil keputusan juri adalah sah, mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

Waktu :
Minggu 24 Agustus 2014
Lokasi : Lapangan Outdoor Stadion Maguwo Harjo Sleman Yogyakarta.
Waktu Pukul: 07.00 wib- Selesai

Tempat Pendaftaran dan Pengumpulan Foto di :
-Kantor Kabare Magazine , Jl.Pacar 67a Baciro Jogja (0274-562887) pada saat jam kerja.
- Nikon Team Yogyakarta Jl.Harjowinatan no.8 Yogyakarta 55112 ( 0274-513611)

Biaya pendaftaran :
Gelomang I , tgl 17 Juli- 10 Agustus 2014 Rp. 50.000
Gelombang II, tgl 11 Agustus -22 Agustus 2014 Rp. 75.000
On The Spot Rp. 100.000
CP : Budy (08156804913)
(Free Tshirt Eksklusif untuk 75 pendaftar pertama)

Dewan Juri:
1. Johnny Hendarta ( Profesional Photographer)
2. Edial Rusli SE,M.Sn (Dosen ISI )
3. Budi Prast (Pewarta Foto Kabare Magazine)

Hadiah :
  • JUARA I : 1 buah Kamera Nikon D3200 + Sertifikat
  • JUARA II : 1 buahKamera Nikon Coolpix S800C + Sertifikat
  • JUARA III : 1 buahKamera Nikon Coolpix S3500 + Sertifikat
  • 3 Juara Harapan masing-masing : 1 buah Kamera Nikon Coolpix L28 + Sertifikat
  • 10 Karya terpilih mendapatkan Merchandise dari Nikon
    OFFICIAL INFO
    POSTER
Baca selengkapnya »
0 komentar

Info Lomba Foto ASTRA 2014 (Batas Waktu: 31 JULI 2014)



PT Astra International Tbk kembali mengajak masyarakat Indonesia pecinta fotografi untuk mengekspresikan kecintaan terhadap seni dan nilai-nilai tradisi kebudayaan Indonesia melalui fotografi. Sejalan dengan Semangat Astra Terpadu Untuk Indonesia (SATU INDONESIA) yang memiliki semangat meningkatkan kualitas kehidupan masyarakat Indonesia, Lomba Foto Astra 2014 mengajak peserta untuk melestarikan dan mengembangkan budaya Indonesia, yang bermanfaat untuk nilai-nilai kehidupan di masa kini dan masa yang akan datang. Lomba Foto Astra mengundang para pecinta fotografi untuk mengabadikan kekayaan budaya Indonesia yang ada di sekitar kita.

Tema:

INILAH INDONESIAKU: Mengajak orang Indonesia untuk kembali mengakar pada seni dan budaya asli Indonesia. Pemahaman seni dan budaya disini termasuk bentuk upacara adat dalam kebudayaan dan bermasyarakat, kehidupan pedesaan dan pedalaman, budaya tanam padi dan panen raya, budaya nelayan, serta upacara keagamaan, candi atau arca, rumah adat, dolanan atau permainan anak-anak, arsitektur atau bangunan bersejarah, seni ukir, seni wayang, seni batik, seni rupa, seni musik, seni tari, peralatan perang atau persenjataan.

Hadiah:

Kategori Peserta Umum

  • Juara I : 1 Honda CB-150R Streetfire
  • Juara II : 1 Honda Scoopy FI Classic
  • Juara III : 1 Kamera Canon EOS M Kit III
  • Juara Harapan untuk 2 orang @ 1 Nikon Coolpix AW110
  • Juara Favorit untuk 10 orang @ 1 Canon Powershot N

Kategori Peserta Wartawan

  • Juara I : 1 Honda CB-150R Streetfire
  • Juara II : 1 Honda Scoopy FI Classic
  • Juara III : 1 Kamera Canon EOS M Kit III
  • Juara Harapan untuk 2 orang @ 1 Nikon Coolpix AW110
  • Juara Favorit untuk 10 orang @ 1 Canon Powershot N
Syarat & Ketentuan Lomba:
  • Peserta lomba adalah warga negara Indonesia (WNI).
  • Untuk kategori wartawan, peserta adalah wartawan Indonesia yang bekerja di media massa lokal, nasional, dan kantor berita asing, atau wartawan lepas yang bekerja untuk media cetak dan elektronik di seluruh Indonesia.
  • Foto adalah hasil karya sendiri dan belum pernah dipublikasikan di media massa atau belum pernah menang dalam perlombaan sejenis.
  • Pengambilan foto maksimal dalam periode 2010-2014.
  • Periode lomba: 1 April – 31 Juli 2014
  • Foto harus sesuai dengan norma-norma sosial serta tidak mengandung unsur kekerasan, politik, pornografi, penghinaan ataupun pelecehan terhadap SARA dan latar belakang lainnya yang bersifat pribadi.
  • Seluruh hasil foto merupakan tanggung jawab dari peserta, termasuk penggunaan model dan/ atau properti. 
  • Panitia Lomba Foto Astra bebas dari tuntutan pemilik properti dan/atau model lomba yang disertakan dalam Lomba Foto Astra.
  • Foto harus dalam format digital. Foto diambil menggunakan kamera digital (DSLR, pocket, mirrorless). Tidak diperkenankan untuk mengambil foto melalui perangkat nirkabel (ponsel, tablet, smartphone), scan negatif, transparansi, atau cetakan foto.
  • Foto kolase dan montase tidak diperkenankan. Editing diperkenankan hanya sebatas warna, kontras, dodging, burning, rotating dan cropping.
  • Foto pemenang akan menjadi hak milik PT Astra International Tbk dan dapat digunakan untuk publikasi PT Astra International Tbk.
  • Setiap peserta hanya berhak atas 1 (satu) gelar juara. Keputusan Dewan Juri bersifat mutlak, dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Pengumuman pemenang: 1 September 2014 di website www.satu-indonesia.com

Pengiriman Foto

  1. Ukuran foto kurang dari 1.5 MB (minimal 250 kb)
  2. Format foto JPG (8bit)
  3. Resolusi foto minimal 100 dpi
  4. Ukuran foto maksimal 950 pixel (sisi terpanjang)
  5. Mempertahankan metadata (EXIF)
  6. Mendukung Adobe RGB (1998) profil warna
  7. Foto yang diunggah tidak boleh terdapat “watermark” atau identitas foto
  8. Foto dikirimkan dalam bentuk soft copy dengan mengunggahnya di microsite Lomba Foto Astra
  9. Foto paling lambat diterima Kamis, 31 Juli 2014 pukul 23:59 WIB
  10. Peserta boleh mengunggah foto sebanyak-banyaknya dan memilih lima foto terbaik untuk diikutkan dalam Lomba Foto Astra 2014. Caranya aktifkan tanda bintang di kanan atas foto kamu dan klik ke menu kompetisi di halaman pribadi kamu untuk melihat foto yang sudah kamu tandai.
  11. Nominator yang terpilih dari setiap kategori akan dihubungi oleh panitia dan peserta wajib mengirimkan file original foto (resolusi tinggi):
    • Resolusi foto 240-300dpi
    • Ukuran file foto minimal 2 MB
    • Ukuran foto minimal 2400 pixel (sisi terpanjang)
  12. Masing-masing peserta yang telah mengikutsertakan foto-foto ke dalam Lomba Foto Astra 2014 akan dihubungi oleh panitia untuk proses administrasi selanjutnya.
  13. Peserta yang terpilih wajib untuk mengirimkan informasi lebih lanjut melalui email kepada panitia berupa KTP atau tanda pengenal lainnya. Khusus untuk peserta dari kategori wartawan, wajib mengirimkan Kartu Identitas Pers yang masih berlaku.
Info: http://foto.satu-indonesia.com/
Baca selengkapnya »

Behind The Web

Diberdayakan oleh Blogger.

Something